"Kamu sayang ma orang lain aja yah.... Aku takut nyakitin kamu nantinya."
Aku pernah mendengar seorang bijak berkata "ketika kamu mencintai seseorang, secara otomatis kamu juga telah memberikan hak padanya untuk menyakitimu". Aku sungguh mengerti akan hal ini. Bahkan ketika ku memutuskan untuk mencintaimu, yah, bagiku cinta adalah keputusan, bukan semata perasaan yang mengebu-gebu, aku tahu suatu saat nanti, entah kapan dan di mana, aku akan sakit oleh karenamu.
Tapi apakah aku berhenti mencintaimu karenanya? Sekali pun tidak. Di sini aku, yang mencoba mengerti sepenuhnya akan arti cinta, tak akan mundur dari cinta yang kumiliki. Tidak ada seorang pun yang bisa berjanji untuk tidak menyakiti orang lain.
Biarlah kurasakan cinta ini, betapa pun pedihnya nanti. Namun setidaknya aku pernah merasakan cinta. Sungguh, aku hanya ingin kau merasakan berjuta bahagia. Dan jika bahagiamu bukan bersamaku, aku akan merelakanmu. Tapi jangan pernah minta aku untuk berhenti mencintaimu.
2 years ago
11 comments:
hiks..mengharukan..
Kenapa ya harus ada sakit di dalam cinta? Tapi nggak semua tuh.. Yang pasti indah pada waktunya.
@elmo : loh, knapa? dun cry la...
@tintabiru : yep, ga semua dan ga selalu, namun jika sakit ada, itu adalah bagian darinya...
kalo soal kata2 bijak n romantis.. 'malaikat juga tahu.. hans yang jadi juarany.. 'hahahah..
@handy : itu bukan kata2 g kok....
baru baca ini.
hans hans.
kalimat terakhirmu itu. kok gw bgt ya.
mank cung2 lagi pol in lop?
cuntik, pol in lop ma capa hayo???
hayo ya ndak bilang2.
@cuntik : loh sapa bilang ku pol in lop?
Kamu tau Hans.. Cinta adalah Perang..
Perang melawan rasa cemburu
Perang melawan rasa curiga
Perang melawan rasa kecewa dan putus asa, de el el..
Cinta dan percaya seseorang, kalau kau cukup kuat bertahan pada saat dia mengecewakanmu.
Gut lak Hans!
@auntie jude : suka dengan kata2 ini:
Cinta dan percaya seseorang, kalau kau cukup kuat bertahan pada saat dia mengecewakanmu.
thanks auntie....
Post a Comment